Arema Incar Otavio Dutra dari Persegres
Sebelumnya CEO Arema, Iwan Budianto menyatakan dekat dengan manajamen Persegres.
”Itu rencana dulu, kalau memang manajemen Persegres masih pada rencana itu kami siap untuk membantu,” kata Iwan.
Dengan demikian, pemain-pemain dengan banderol mahal di Persegres seperti Dutra, tampaknya tidak bakal diperpanjang.
Ditambah lagi, manajemen menginginkan pemain bertahan yang memiliki leadersip di lini pertahanan.
Dutra bisa menjadi pemain yang diinginkan manajemen, mengingat penampilannya selama di ISL.
Di Persebaya 1927, Dutra menjadi pemimpin di lini pertahanan Persebaya. Demikian juga di Persipura dan Persegres.
Mengenai harga pemain, manajemen Arema tidak terlalu memikirkannya. Iwan mengatakan, untuk harga pemain nomor dua, yang utama kualitas pemain dan keinginan untuk bermain di Arema.
”Yang terpenting motivasinya, baru setelah itu bicara soal harga,” kata Iwan.
Dutra sendiri dikabarkan termasuk tiga pemain asing yang telah menemui kesepakatan dengan manajemen Arema.(haorrahman)