Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Harga Murah Jadi Andalan

“Pemain bisnis yang legal selalu dikenakan pajak. Besarannya mencapai 10 persen per orang. Itu baru di satu tempat wisata,” katanya.

zoom-in Harga Murah Jadi Andalan
Getyourgouide

TRIBUNNEWS.COM,MALANG - Perkembangan travel Indie di Malang beberapa tahun terakhir ini makin mendapat tempat di hati pelanggan.

Berkat kemudahan akses internet pula mereka dengan cepat membagi informasi tempat wisata, paket wisata yang murah, dan juga anti mainstream.

Salah satunya paket City Tour, Kota Malang dan Kota Batu. Paket wisata ini umumnya mengunjungi tempat-tempat seperti rumah oen, splendid, simpang balapan ijen, secret zoo, museum angkut, coban rondo, paralayang, rumah pohon serta wisata Bromo.

Menurut Jon Alif, pengelola Malang Information Tourism Center, biaya wisata City Tour dengan paket wisata di atas, rata-rata berbiaya Rp 450.000 hingga Rp 500.000.

Besaran ini meliputi transportasi, dan biaya masuk tempat wisata. Biaya makan, dan penginapan ditanggung wisatawan itu sendiri.

Walaupun demikian, biaya itu juga tak bisa dijadikan patokan. Umumnya para biro travel mematok harga tersebut, jika kuota tercapai.

Saat kuota tidak tercapai wisatawan juga harus menanggung biaya yang kosong tadi.

Berita Rekomendasi

Kekosongan inilah yang dijadikan senjata bagi para travel indie untuk menjual dagangannya. Mereka menawarkan harga yang miring dan tak dibatasi kuota.

Apabila ada dua atau tiga wisatawan saja, mereka berani mengambilnya.

Biaya yang mereka tawarkan untuk paket sejenis bisa berkisar Rp 250.000 hingga Rp 300.000 saja. Jauh lebih murah dari yang biasanya. Bagaimana itu terjadi?

Menurut Jon lagi, strategi travel indie menekan harga umumnya dengan menekan biaya transportasi. Mereka menekan biaya ini dengan menggunakan kendaraan umum, ataupun pribadi.

Tapi, ini biasanya menjadi persoalan karena angkutan umum di Malang belum ada yang layak.


Strategi berikutnya dikemukakan oleh Vincent Herdianto, pengelola dari Travelku.

Herdi menyampaikan bahwa para pengelola travel indie tak dikenakan pajak.

“Pemain bisnis yang legal selalu dikenakan pajak. Besarannya mencapai 10 persen per orang. Itu baru di satu tempat wisata,” katanya.

Oleh karena itulah banyak pemilik agen travel menarget agar kursi wisatawan mereka penuh.

“Minimal 15 orang, sesuai dengan ukuran mobil elf,” tuturnya.

Meski paketan harga mereka miring,  salah satu pengelola agen wisata Traveler Malang, RJ Fatahilla mengatakan, ia menjamin pelayanannya tak kalah dengan agen wisata besar, dan terdaftar.

Jaminan itu kian terbukti karena peminat paket wisatanya selama ini adalah orang dekat.

Vincent Herdianto, pengelola Travelku menambahkan kehadiran para travel indie kini tidak bisa disepelekan.

Ia juga turut mengawasi pergerakan para pemain travel indie untuk memastikan kepercayaan konsumen tidak berubah.

“Saat ini tinggal strategi, dan bagaimana bersinergi saja dengan mereka,” paparnya.

Tidak hanya itu, paket wisata travel indi kini juga banyak dilirik agen wisata terdaftar. Diantaranya adalah paket wisata Honey Moon, paket wisata pra wedding, atau paket wisata alam bebas, yakni menjelajahi tempat wisata baru.

Tulisan terkait paket wisata ini akan dijelaskan pada tulisan berikutnya. (Adrianus Adhi)
 

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas