Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Harga Elpiji Naik Peternak Ayam di Kudus Gunakan Elpiji 3 Kg

Kenaikan harga elpiji tabung 12 Kg, membuat sejumlah peternak ayam pedaging beralih ke tabung 3 Kg

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Harga Elpiji  Naik  Peternak Ayam di Kudus Gunakan Elpiji 3 Kg
Warta Kota/Nur Ichsan
Pekerja sedang bongkar muat tabung gas elpiji 3 kilogram pada sebuah sub agen di kawasan Pamerah, Jakarta Barat, Jumat (7/6/2013). Sudah hampir sebulan belakangan ini gas melon 3 kilogram langka di pasaran tanpa sebab yang jelas. Akibat kelangkaan itu harganya pun melambung tinggi hingga menembus angka Rp 20 Ribu/tabung dari sebelumnya Rp 15 Ribu/tabung. Setiap sub agen pembeliannya dibatasi separuh dari jumlah pesanan. Kondisi ini dikeluhkan warga masyarakat bawah, yang jadi permasalahan, sudah harganya melambung tetapi barangnya langka. (WARTAKOTA/NUR ICHSAN) 

Laporan Tribun Jateng, Yayan Isro Roziki

TRIBUNNEWS.COM, KUDUS-  Kenaikan harga elpiji tabung 12 Kg, membuat sejumlah peternak ayam pedaging beralih ke tabung 3 Kg. Hal ini diungkapkan oleh seorang peternak ayam di Gebog, Haryanto.

"Akibat kenaikan ini, sejumlah rekan-rekan peternak beralih ke tabung isi 3 Kg, dari yang semula menggunakan tabung 12 Kg," ujarnya, Selasa (6/1/2015).

Disampaikan, jumlah peternak yang beralih ke tabung 3 Kg, mencapai 70 persen, dari sekitar 120 peternak ayam. "Yang beralih adalah para peternak dengan kapasitas kandang sekitar lima ribu ekor," ujarnya.

Menurut dia, peternak selama ini menggunakan elpiji sebagai bahan bakar untuk menghangatkan kandang ayam. Menurut dia, ayam berusia 0-15 hari, kandangnya harus diberi penghangat, agar pertumbuhannya dapat maksimal.

Akibat kenaikan elpiji ini, ditambahkan, secara otomatis akan menambah biaya pemeliharaan ayam. Menurut dia, selama ini biaya pemeliharaan ayam per ekor mencapai Rp 1.400.

"Dengan adanya kenaikan elpiji ini biaya pemeliharaan menjadi sekitar Rp1.550," ujar dia. Namun, ditandaskannya, ia secara pribadi tak akan beralih ke tabung 3 Kg. Sebab, peternakannya berkapasitas lebih dari lima ribu ayam. (*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas