Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ridwan Kamil Doakan Agar Kekisruhan Antara Ahok Dengan DPRD DKI Lekas Rampung

Ridwan Kamil mendoakan agar kekisruhan politik antara Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama dan DPRD DKI lekas rampung.

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Ridwan Kamil Doakan Agar Kekisruhan Antara Ahok Dengan DPRD DKI Lekas Rampung
WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat (27/2/2015). Ahok diskusi dengan Jokowi soal perseteruannya dengan DPRD terkait hak angket. WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN 

TRIBUNNEWS.COM. BANDUNG — Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mendoakan agar kekisruhan politik antara Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama dan DPRD DKI Jakarta dalam drama APBD siluman lekas rampung.

Pria yang akrab disapa Emil ini pun enggan ikut campur dalam polemik tersebut. Pasalnya, masalah APBD tidak bisa saling salah-menyalahkan. "Saya cuma berharap masalah ini beres karena, menurut pandangan saya, APBD ini multipersepsi. Saya mendoakan, saya tidak mau ikut campur masalah orang," kata Emil saat ditemui di Balai Kota Bandung, Jumat (6/3/2015).

Emil menilai, kekisruhan politik di Ibu Kota timbul karena tidak adanya ruang aspirasi untuk para anggota DPRD dalam menyamakan visi dan misi dalam merancang APBD. "DPRD punya pandangan dan Pak Ahok punya pandangan," ujarnya.

Emil memastikan, polemik di Ibu Kota tidak terjadi di Kota Bandung. Sebab, APBD Kota Bandung tidak sebesar APBD DKI Jakarta yang mencapai Rp 70 triliun. "Sejauh ini tidak ada karena APBD-nya tidak sebesar Jakarta," kata dia.

"Di Bandung, DPRD sudah diberikan. Jadi, satu anggota DPRD kita kasih ruang, mau apa konstituennya? Aspirasinya nanti kita masukkan ke SKPD. Sepertinya, di Jakarta tidak ada ruang anggota DPRD punya dana aspiratif," kata Emil.(Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana)

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas