Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wakil Bupati Musirawas Konvoi Motor Daftar Calon Bupati ke Nasdem

Wakil Bupati Musirawas H Hendra Gunawan mengembalikan formulir pendaftaran ke Sekretariat DPD Partai Nasional Demokrat (Nasdem)

Editor: Sugiyarto
zoom-in Wakil Bupati Musirawas Konvoi Motor Daftar Calon Bupati ke Nasdem
SRIPOKU.COM/AHMAD FAROZI
Wakil Bupati Musirawas H Hendra Gunawan diiringi ratusan pendukung dan simpatisannya serta beberapa tokoh masyarakat, konvoi naik motor saat mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon bupati ke Sekretariat DPD Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Kecamatan Tugumulyo, Jumat (6/3/2015). 

TRIBUNNEWS.COM, MUSIRAWAS - Setelah secara resmi menyatakan maju pada Pemilukada Musirawas, Wakil Bupati Musirawas H Hendra Gunawan mengembalikan formulir pendaftaran ke Sekretariat DPD Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Kecamatan Tugumulyo, Jumat (6/3/2015).

Saat mengembalikan formulir, H Hendra Gunawan diiringi ratusan simpatisan dan pendukung serta tokoh masyarakat dengan konvoi mengendarai sepeda motor, dari kediamannya di Lubuklinggau menuju Sekretariat kantor Nasdem di Kecamatan Tugumulyo Musirawas.

"Partai yang pertama membuka pendaaftaran adalah Nasdem. Tadi sudah dijelaskan oleh pengurus partai bahwa, visi kita sama, niat kita sama, untuk gerakan peubahan. Insya Allah niat kita tulus, dan kita siap mengikuti apapun mekanisme partai. Mau uji kompetensi untuk mereka menggali wawasan atau apapun, silaturahim untuk pendalaman, silahkan," kata H Hendra Gunawan.

Menurutnya, selain partai Nasdem, pihaknya juga sudah melakukan komunikasi dengan beberapa partai lainnya.

"Insya Allah seluruh partai yang ada komunikasi kita baik dan mereka respon, dan kita ikuti mekanisme mereka," katanya.

Berita Rekomendasi
Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas