Harga Pembuka Mobil Dinas Jokowi di Solo Dilelang Rp 299 Juta
Mobil Toyota Camry tahun 2003 yang pernah dipakai Jokowi saat menjabat Wali Kota Solo bakal dilelang dengan harga pembuka Rp 299 juta.
Editor: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Mobil dinas Jokowi saat menjabat Wali Kota Solo bakal dilelang. Mobil Toyota Camry tahun 2003 tersebut ditawarkan dengan harga pembuka Rp 299 juta dan termasuk tinggi dari harga pasaran.
"Lelang akan dilakukan secara terbuka. Jadi, tidak ada dum duman (bagi-bagi)," kata Sekretaris Daerah Pemerintah Kota Solo, Jawa Tengah, Budi Suharto, di Solo, Jumat (17/4/2015).
Mobil Camry itu akan dilelang bersama puluhan kendaraan lainnya yang pernah digunakan para pejabat Pemerintah Kota Solo. Hari pelelangan masih belum ditentukan, menunggu jadwal Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL).
"Jadi, masih menunggu jadwal dari KPKNL dan proses penghapusan aset. Hasil lelang akan masuk ke dalam kas Pemkot," terang Budi Suharto.
Kendaraan yang akan dilelang di halaman Balai Kota Solo berjumlah 43 unit, terdiri dari 23 mobil, 7 truk, dan 13 unit sepeda motor.
Menurut salah seorang pegawai Bagian Umum Pemkot Solo, Heru Sunardi, harga awal dipatok tinggi karena kondisi mobil dianggap masih bagus. "Masih bagus dan jarang dipakai jarak jauh," kata dia.
Mobil Toyota Camry berwarna hitam tersebut digunakan pertama kali oleh Slamet Suryanto pada 2004, wali kota sebelum Jokowi. Sejak 2004 hingga 2012, Jokowi selalu menggunakan Camry tersebut sebagai mobil dinasnya. (Kontributor Kompas.com Surakarta, M Wismabrata)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.