Teman Ibu Angkat Engeline Malah Akan Jadi Saksi Memberatkan
Perempuan asal Jakarta itu akan menjadi saksi yang memberatkan dalam kasus penelantaran anak dengan Margriet
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Callista Rukmi Astanti (55), yang merupakan teman ibu angkat Engeline (8), Margriet Christina Megawe (60), tiba di Mapolda Bali untuk menjadi saksi dalam kasus Engeline. Perempuan asal Jakarta itu akan menjadi saksi yang memberatkan dalam kasus penelantaran anak dengan Margriet sebagai tersangka.
"Hari ini kami bawa satu saksi baru kasus penelantaran anak yang memberi keterangan tambahan di Polda Bali. Saksi ini dari Jakarta, yang pernah tinggal dengan ibu Margriet. Namanya ibu Callista," kata kuasa hukum saksi, Harris Arthur di Denpasar, Bali, Rabu (2/7/2015).
Menurut Harris, saksi ini juga banyak tahu tentang kehidupan Margriet. Awalnya ada dua orang saksi yang akan dihadirkan, tapi hari ini hanya dibawa satu orang, mengingat keterangannya hampir sama.
"Sebenarnya kan dua orang. Tapi karena keterangannya sama, saya pikir cukup satu saja yang kita hadirkan. Bu Callista siap jadi saksi. Untuk keterangan lanjutannya nanti saya ya setelah memberikan keterangan kepada penyidik," ucapnya.
Saksi bersedia memberikan keterangan memberatkan karena merasa nuraninya terpanggil dengan kasus pembunuhan Engeline. Dengan pemberitaan yang gencar terkait pembunuhan Engeline, saksi mencari cara untuk bisa menghubungi tim kuasa hukum pelapor atau saksi-saksi memberatkan sebelumnya. (Sri Lestari)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.