Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kera Ekor Panjang Masuk Permukiman Resahkan Warga Gunungkidul

Kekeringan yang terjadi di wilayah Gunungkidul membuat kawanan kera ekor panjang turun gunung.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kera Ekor Panjang Masuk Permukiman Resahkan Warga Gunungkidul
surya/Didik Mashudi
Kera ekor panjang saat nangkring di genteng rumah warga, Rabu (15/5/2013) 

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Hari Susmayanti

TRIBUNNEWS.COM, GUNUNGKIDUL - Kekeringan yang terjadi di wilayah Gunungkidul membuat kawanan kera ekor panjang (Macaca Fascicularis) di sekitar kawasan objek wisata Gunung Api Purba Nglanggeran turun gunung.

Kera-kera tersebut tak hanya turun ke lahan pertanian warga, tapi juga masuk ke pekarangan penduduk dan meresahkan warga. Hewan liar itu pun memakan tanaman milik warga.

Seorang warga, Heru Purwanto, mengatakan kera ekor panjang mulai turun gunung sejak beberapa pekan terakhir. Bahkan tak jarang mamalia itu masuk ke lahan pertanian serta permukiman warga.

"Sekarang kera-kera mencari makan dan minum di lahan pertanian dan pekarangan warga," katanya, Minggu (4/10/2015).

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas