Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Meski Temukan Kursi, Basarnas Belum Pastikan Helikopter Jatuh di Danau Toba

"Sekarang memang kita mau lakukan pencarian di dalam danau. Cuma ini masih rapat koordinasi di sana saya belum dapat kepastian selanjutnya,"

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Meski Temukan Kursi, Basarnas Belum Pastikan Helikopter Jatuh di Danau Toba
Dok Kementrian Perhubungan
Kursi helikopter EC 130 ditemukan di perairan Danau Toba, Senin (12/10/2015). 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Indra Gunawan Sipahutar

TRIBUNNEWS.COM, LUBUKPAKAM  -  Meski kursi helikopter sudah ditemukan pada Senin sore di kawasan perairan Danau Toba, namun pihak Basarnas belum berani memastikan 100 persen apakah memang helikopter jatuh ke Danau atau daratan.

"Saya gak bisa jawab itu, takutnya saya jawab rupanya karena gelindingnya kursi itu dari gunung makanya jatuh di danau," ujar Kabag Humas Basarnas, Zainul Thahar yang ditemui di posko Bandara Kualanamu, Selasa (13/10/2015).

Secara pasti Zainul belum bisa memaparkan bagaimana kronologis ditemukannya kursi helikopter.

Disebut kalau sampai Selasa pagi dirinya belum mendapat laporan resmi.

"Sekarang memang kita mau lakukan pencarian di dalam danau. Cuma ini masih rapat koordinasi di sana saya belum dapat kepastian selanjutnya," kata Zainul.

Saat ini pihak Basarnas yang berada di Posko Bandara Kualanamu masih terus melakukan pemantauan perkembangan pencarian di Danau Toba.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas