Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ratusan Petani Demo Tolak Pembangunan Bandara Kulonprogo

Ratusan petani dari Kulonprogo menduduki halaman Kantor DPRD DIY, Senin (26/10/2015), sejak pukul 11.00 WIB hingga saat ini.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ratusan Petani Demo Tolak Pembangunan Bandara Kulonprogo
Tribun Jogja/ Kurniatul Hidayah
Ketua Wahana Tri Tunggal (WTT), Martono melakukan orasi penolakan pembangunan bandara internasional di lahan produktif pertanian di Temon, Kulonprogo, Senin (26/10/2015). 

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Kurniatul Hidayah

TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Ratusan petani dari Kulonprogo menduduki halaman Kantor DPRD DIY, Senin (26/10/2015), sejak pukul 11.00 WIB hingga saat ini.

Mereka mengecam putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia (MA) yang memberikan Izin Penetapan Lokasi (IPL) pembangunan bandara internasional Kulonprogo di atas lahan pertanian Temon, Kulonprogo.

Kali ini mereka berencana melanjutkan aksi mogok makan yang sempat tertunda pada 19 Oktober lalu dikarenakan terkendala perizinan.

Hal ini disampaikan oleh Humas aksi, Santos Muhammad.

"Aksi minggu lalu tidak bisa dilanjutkan karena ada masalah teknis. Namun kali ini kami telah melengkapi perizinan sehingga tak akan ada alasan untuk mengusir kami dari sini," jelasnya.

Sementara itu, Ketua Wahana Tri Tunggal (WTT), Martono menegaskan jika para petani tersebut akan bertahan di pelataran Kantor DPRD terhitung hari ini, hingga 9 November 2015 mendatang.

Berita Rekomendasi

"Kami akan bermalam juga. Hanya saja nanti diatur dulu waktunya," ungkapnya. (tribunjogja.com)

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas