Kapolda Babel Perintahkan Pemusnahan Tambang Ilegal
Kapolda menambahkan, jika ada yang memanfaatkan rencana pelegalan alat tambang jenis apung dengan beraktifitas menambang secara ilegal itu salah besar
Penulis: Deddy Marjaya
Editor: Wahid Nurdin
![Kapolda Babel Perintahkan Pemusnahan Tambang Ilegal](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/tambang-ilegal_20151205_180554.jpg)
Laporan Wartawan Bangka Pos, Deddy Marjaya
TRIBUNNEWS.COM, BANGKA - Kapolda Kep Bangka Belitung, Brigjen Pol Gatot Subiyaktoro gerah mengetahui mulai kembali maraknya aktifitas tambang timah ilegal di wilayah Bangka Belitung.
Padahal dirinya mengaku senang saat dilaksanakan Operasi PETI yang berakhir belum lama ini hampir diseluruh wilayah Bangka Belitung sepi kegiatan tambang ilegal.
"Akan saya perintahkan jajaran saya untuk menyikat tambang-tambang ilegal," tegak Brigjen (Pol) Gatot Subiyaktoro Jum'at (4/12/2015) sore
Kapolda menambahkan, jika ada yang memanfaatkan rencana pelegalan alat tambang jenis apung dengan beraktifitas menambang secara ilegal itu salah besar.
Sebab hingga saat ini belum ada peraturan yang melegalkannya.
Termasuk jenis alat yang akan digunakan masih sebatas wacana.
"Itu tidak benar kalau merasa semua tambang akan dilegalkan hingga sekarang kan baru sebatas wacana, silahkan jika ada aturannya nanti termasuk jenis alat yang dilegalkan," kata Brigjen (Pol) Gatot Subiyaktoro
Ditambahkannya juga bahwa jika ada yang melakukan aktifitas ilegal, apalagi di kawasan terlarang seperti hutan, pantai maupun dekat fasilitas umum maka pihaknya tidak segan-segan untuk menindaknnya.
Termasuk mereka yang menampung hasil pasir timah dari tambang ilegal.
"Apapun alasannya menambang secara ilegal tidak bisa dibenarkan apalagi di kawasan terlarang," kata Kapolda.
Sejumlah kawasan di Kabupaten Bangka usai dilaksanakan Operasi PETI 5-22 november lalu memang mulai marak akan aktifitas tambang ilegal.
Seperti di kawasan Primping dan Tirus di wilayah Riusilip mulai ada aktifitas TI dan TI apung.
Begitu juga dikawasan Pantai Rebo dan Pantai Aik anyir sejumlah TI apung mulai dirakit oleh pekerja untuk melakukan penambangan.
Sementara di aliran Sungai Ain Anyir tak jauh dari jembatan malah aktifitasnya sudah berjalan.