Jelang Natal dan Tahun Baru PT KAI Divre III Sumsel Tambah Gerbong
Jelang Natal dan Tahun Baru 2016 PT Kereta Api IndonesiaI Divisi Regional III menambah jumlah gerbong kereta.
Penulis: Muh Radlis
Editor: Sugiyarto
Laporan Wartawan Tribun Sumsel, M Syah Beni
TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG- Jelang Natal dan Tahun Baru 2016 PT Kereta Api IndonesiaI Divisi Regional III menambah jumlah gerbong kereta.
Humas PT KAI Divre III, Suprapto megatakan, pihaknya tidak akan melakukan penambahan perjalanan kereta api.
Jajaran Divre III hanya akan memaksimalkan stand formasi kereta api penumpang yang ada.
Yaitu penambahan satu gerbong kereta api kelas eksekutif pada kereta api Sriwijaya Ekspress yakni jurusan Kertapati ke Tanjung Karang Lampung ataupun sebaliknya.
"Kereta api Sriwijaya Ekspres menjadi lima gerbong kereta api kelas eksekutif, tiga gerbong kereta api kelas bisnis, dan satu gerbong kereta makan," katanya saat dibincangi Tribunsumsel, Senin (14/12/2015)
Pada natal dan tahun 2016 ini, PT KAI Divre III mengerahkan gerbong armada kereta api sebanyak 78 gerbong penumpang dengan daya tampung maksimal 6.012 penumpang dalam seharinya.
Selain itu, tidak ada pengurangan dalam kereta api babaranjang. Karena menurut Suprapto, kereta api babaranjang tidak akan mempengaruhi perjalanan kereta api.
"Itu terbagi dalam empat kereta api jarak jauh dan tiga kereta api lokal. Namun secara nasional, untuk mengakomodir tingginya permintaan masyarakat. Secara nasional, yakni di pulau Jawa terdapat penambahan 10 perjalanan kereta api," terangnya.
Penjualan tiket sendiri menjelang perayaan natal dan tahun baru 2016, yakni pada tanggal 20 Desember 2015 hingga Januari 2016 penjualan tiket sudah terjual sebanyak 60 persen.
Selain itu, tidak ada kenaikan dalam harga tiket untuk kelas ekonomi harga tiket sebesar Rp 35 ribu, sedangkan untuk Sriwijaya Ekspress dan Sidang Marga menetapkan tarif batas bawah dan tarif batas atas.
"Kalau kelas bisnis yakni Rp 100 ribu hingga Rp 150 ribu. Sedangkan untuk kelas eksekutif dipatok harga Rp 150 ribu hingga Rp 200 ribu. Kami harap, perjalanan masyarakat dalam merayakan natal dan tahun baru 2016 ini berjalan dengan lancar," katanya.