Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nunukan Diguncang Gempa 6,1 Skala Richter

Gempa berpusat di laut pada koordinat 3,61 LU,117.67 BT atau 29 Km Timur Laut Tarakan Kaltim dengan kedalaman 10 kilometer.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Nunukan Diguncang Gempa 6,1 Skala Richter
IST

TRIBUNNEWS.COM, NUNUKAN – Gempa dengan kekuatan 6,1 skala Richter mengguncang Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara.

Gempa berpusat di laut pada koordinat 3,61 LU,117.67 BT atau 29 Km Timur Laut Tarakan Kaltim dengan kedalaman 10 kilometer. Warga Nunukan merasakan gempa yang berlangsung pada pukul 02:47 WIB itu.

Salah satunya warga Jalan Borneo, Zulviqor. Dia mengaku guncangan gempa membuat perabotan didapur berjatuhan.

"Baru kali ini gempa disini membuat kaget. Barang barang di dapur berjatuhan. Langsung lari keluar saya," ujarnya, Senin (21/12/2015).

Meski terasa cukup kencang guncangan gempa bumi kali ini, namun dari sms dari BPBD Kabupaten Nunukan melaporkan tidak ada potensi tsunami.

Hingga pukul 03:30 WIB, BPBD Kabupaten Nunukan belum menerima laporan adanya bangunan yang rusak parah atau korban jiwa dalam gempa bumi paling kuat yang selama ini terjadi di wikayah Kalimantan tersebut.

"Belum ada laporan adanya korban jiwa sejauh ini. Saat ini petugas jaga langsung berpatroli melihat keadaan," ujar petugas BPND Kabupaten Nunukan Hasanudin.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas