Abu Gunung Soputan Mengarah ke Timur, Bandara Sam Ratulangi Aman
Mengarahnya abu Soputan ke timur, sebab angin di wilayah Sulut bertiup dari barat menuju timur dengan kecepatan antara 10-20 kilometer per jam.
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Manado Herviansyah
TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Badan Meteorologi Klimatalogi dan Geofisika (BMKG) Staisun Sam Ratulangi (Samrat) memperkirakan pada hari ini abu Gunung Soputan hari ini mengarah ke timur menjauhi Bandara Sam Ratulangi (Samrat).
"Kami perkirakan untuk hari ini kami perkirakan abu soputan mengarah ke timur sehingga menjauhi Bandara Samrat," ujar Procaster BMKG Samrat Carisz Kainama, (Rabu, 6/1/2016).
Kainama meenambahkan terus melakukan pemantauan terhadap abu Soputan jangan sampai memasuki daerah airways seperti kemarin.
Mengarahnya abu Soputan ke timur, sebab saat ini angin di wilayah Sulut bertiup dari barat menuju timur dengan kecepatan antara 10-20 kilometer per jam.
"Oleh karena itu sejak pukul 6.00 Wita Bandara Sam Ratulangi telah dibuka kembali," tuturnya.
Sedangkan untuk kondisi cuaca di Bandara diperkirakan hujan ringan.