Gafatar Palopo Sempat Sewa Sekretariat di Pattene
Organisasi Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) ternyata pernah menyewa sekretariat di Jl Tando, Kelurahan Pattene, Kecamatan Wara Utara.
Editor: Dewi Agustina
Tribun Timur/Sudirman
Rumah di Jl Tando, Kelurahan Pattene, Kecamatan Wara Utara, Palopo ini pernah disewa oleh Gafatar.
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUNNEWS.COM, PALOPO - Organisasi Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) ternyata pernah menyewa sekretariat di Jl Tando, Kelurahan Pattene, Kecamatan Wara Utara.
Salah seorang warga Pattene, Muslika mengatakan, kontrakan yang ia sewa pernah disewa oleh Gafatar selama satu tahun.
Namun, saat ia akan memperpanjang kontrakan tersebut, pemilik rumah menolaknya dengan alasan pemilik kos sudah mengetahui jika organisasi Gafatar dilarang.
"Saat saya pindah disini, saya menemukan satu buku Gafatar, namun semuanya sudah dibakar," ujar Muslika, Kamis (14/1/2016).
Sewa kontrakan yang ia tempati Rp 6,5 juta per tahun. Ia mulai menempati rumah tersebut sejak bulan September 2015.
Berita Rekomendasi