Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ada Pergerakan Tanah di Sungai Dama, Warga Diungsikan

Sudah sembilan jiwa dari dua kepala keluarga (KK), harus kehilangan tempat tinggal

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Ada Pergerakan Tanah di Sungai Dama, Warga Diungsikan
Tribun Kaltim/Christoper Desmawangga
Tiga bangunan terkena dampak dari longsor yang terjadi di jalan Lumba-lumba RT 15, Samarinda Ilir, Jumat (22/1/2016). 

Laporan Wartawan Tribun Kaltim, Christoper D

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Hujan yang melanda kota tepian membuat kawasan Sungai Dama, tepatnya di jalan Lumba-lumba RT 15, Samarinda Ilir longsor, Kamis (21/1/2016) sekitar 21.00 WITA.

Hingga saat ini pergerakan tanah terus bergeser sehingga mengakibatkan warga di sekitar lokasi kejadian harus diungsikan.

Tiga bangunan yang terkena dampak dari longsor yakni dua bangunan rumah dan satu bangunan gudang.

Ada sembilan jiwa dari dua kepala keluarga (KK), harus kehilangan tempat tinggalnya.

Ridwan (47) warga sekitar menjelaskan, pergerakan tanah sudah terjadi sejak malam kemarin, saat kejadian tersebut dirinya tepat berada di depan rumah yang terkena dampak longsor.

"Seperti hari biasanya, kami memang suka berkumpul di pos ini, sambil main catur dan ngopi, tiba-tiba kami denger suara retakan, lalu merambat ke suara bangunan retak," tuturnya, Jumat (22/1/2016).

Berita Rekomendasi

Beruntung tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut.

Hingga saat ini, pemilik rumah dibantu dengan warga sekitar tengah memindahkan barang-barangnya ke tempat yang aman.

Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas