Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini yang Harus Dilakukan Agar Ulat Bulu Jangan Masuk Rumah

Dalam jangka panjang pencegahannya membersihkan semak-semak dan segera bakar sampah, jangan sampai menumpuk

Penulis: Deddy Marjaya
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Ini yang Harus Dilakukan Agar Ulat Bulu Jangan Masuk Rumah
Bangka Pos / Deddy Marjaya
Pegawai Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Bangka menyemprotkan racun serangga membasmi ulat bulu di Pemali 

Laporan Wartawan Bangka Pos Deddy Marjaya

TRIBUNNEWS.COM, BANGKA - Penyemprotan dengan menggunakan racun serangga terhadap ulat bulu yang dilakukan oleh Dinas Pertanian dan Peternakan (Pernak) Kabupaten Bangka bersifat jangka pendek.

Kepala Dinas Pernak Kabupaten Bangka Kemas Arfani mengatakan dalam jangka panjang wargalah yang harus mengambil tindakan, seperti mulai dari membersihkan semak-semak di sekitar rumah.

"Jangan menumpuk kayu atau sabut kelapa untuk memasak dan segera bakar  sampah-sampah agar jangan menumpuk," katanya di sela-sela penyemprotan rumah warga di Gg Travo Jl Kenangan Kabupaten Bangka, Jum'at (22/1/2016) bersifat jangka pendek.

Seperti diketahui ribuan ulat bulu datang kerumah-rumah warga di Gg Travo Jalan Kenangan Kecamatan Pemali Kabupaten Bangka.

Warga mengaku itu sudah terjadi satu pekan ini dan tidak mengetahui dari mana asal ulat bulu tersebut.

Ribuan ulat bulu ini menyebar kerumah warga bahkan sampai ke dalam rumah.

Berita Rekomendasi
Sumber: Bangka Pos
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas