Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Brio Tabrak Tiga Motor dan Warga di Kota Yogya, Sopir Kabur Dikejar Massa

Mobil tersebut awalnya menabrak sebuah motor Honda Megapro di simpang empat Gondomanan

zoom-in Brio Tabrak Tiga Motor dan Warga di Kota Yogya, Sopir Kabur Dikejar Massa
Tribun Jogja/ Septiandri Mandariana
Mobil Honda Brio berplat nomor AD 9059 SU tabrak tiga unit motor dan melarikan diri, Sabtu (30/1/2016) sekitar pukul 21.00 WIB, dan bisa dihentikan di Jalan Cik Di Tiro Yogyakarta. 

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYAKARTA - Sebuah mobil Honda Brio berpelat nomor AD 9059 SU menabrak tiga unit motor dan melarikan diri, Sabtu (30/1/2016) malam, sekitar pukul 21.00 WIB.

Mobil tersebut awalnya menabrak sebuah motor Honda Megapro di simpang empat Gondomanan.

Imam, mahasiswa UNY yang mengejar pelaku tabrak lari tersebut menceritakan setelah menabrak pengendara motor Honda Megapro hingga terjatuh, sopir pembawa mobil tersebut langsung belok ke kiri menuju simpang empat Hotel Melia Putosani.

"Di simpang empat itu dia nabrak motor lagi, Mio kalau tidak salah. Padahal keadaan ban depan kanannya sudah pecah karena saya kejar bersama pengguna jalan lain. Kejar-kejarannya sejam," kata Imam.

Setelah itu pengendara mobil tersebut memacu mobilnya ke arah stadion Kridosono, hingga pada akhirnya ke simpang empat Galeria Mal.

Di situ pun pelaku tabrak lari menabrak pengendara sepeda motor Honda Vario.

"Seperti di film-film kita kejar-kejarannya. Dan kita bisa hentikan di Jalan Cik Di Tiro, depan RS Panti Rapih. Itu mobil rusak gara-gara nabrakin orang-orang di jalan," tambah Imam.

Berita Rekomendasi

Mobil Honda Brio tersebut diisi oleh empat orang.

Menurut saksi mata lain, Bila yang juga mengejar mobil itu dari Jalan Mataram mengatakan, sang sopir sudah terlihat sangat ahli mengendarai mobil.

"Masih belasan umurnya. Tapi bawa mobilnya kencang banget. Akhirnya bisa kita berhentiin di Jalan Cik Di Tiro yang kebetulan lagi padat," tukasnya.

Sang pengendara kini sudah diamankan ke Polsek Gondokusuman untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. (Septiandri Mandariana)

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas