Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gunung Bromo Menyebarkan Bau Belerang

Setidaknya bau belerang itu sudah tercium di sekitar Pos Pantau dan belum ada keterangan tambahan menyangkut bau belerang ini

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Gunung Bromo Menyebarkan Bau Belerang
Surya/Faiq Nuraini
Kondisi Gunung Bromo, Selasa (9/2/2016). 

Laporan Wartawan Surya Nuraini Faiq

TRIBUNNEWS.COM, PROBOLIGGO - BMKG Juanda merilis informasi terbaru Gunung Bromo di Probolinggo, Jawa Timur mulai menyebarkan bau belerang, Selasa (23/2/2016) pagi tadi.

Setidaknya bau belerang itu sudah tercium di sekitar Pos Pantau.

Belum ada keterangan tambahan menyangkut bau belerang ini.

"Saat ini status Bromo masih Siaga. Namun bau belerang itu tercium ringan di pos pantau," laporan petugas kepada BMKG Juanda kepada Surya (TRIBUNnews.com Network).

Saat ini, cuaca di sekitar gunung api itu cerah-mendung. Angin berembus tenang. Suhu di sekitar Bromo antara 10-13°C.

Sementara semburan debu vulkanik di ketinggian 400 meter dari puncak gunung. Tampak asap kawah teramati putih tipis hingga sedang. Asap ini berembus ke arah barat - barat daya.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas