Pemulangan Eks Gafatar Sumut Terkendala Perhitungan Biaya
Penggunaan anggaran harus sesuai prosedur yang ada, agar tidak jadi temuan.
Penulis: Jefri Susetio
Editor: Wahid Nurdin
Laporan Wartawan Tribun Medan, Jefri Susetio
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Pelaksana Tugas Kepala Kesbangpolinmas Provinsi Sumatera Utara, Zulkifli Taufik mengatakan, belum mengetahui jadwal pemulangan mantan Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) Sumut.
"Masih dalam proses persiapan-persiapan, kami masih tunggu proses administrasi keuangan yang mau diselesaikan, sedang berjalan ini, anggarannya masih dihitung, belum turun," katanya saat dihubungi, Rabu (2/3/2016).
Selain itu, kata dia, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara bukan tidak punya anggaran untuk pemulangan ratusan eks Gafatar. Tapi, penggunaan anggaran harus sesuai prosedur yang ada, agar tidak jadi temuan.
"Anggaran ada, bukan tidak ada. Tapi harus sesuai prosedur, tak serta merta digunakan, karena ada ketentuan agar tidak ada temuan ke depannya," ujarnya.
Dia menambahkan, proses perhitungan anggaran yang dibutuhkan masih berlangsung. Meskipun demikian, ia belum memberikan kepastian waktu perhitungan anggaran selesai.
"Sedang diproses, belum dapat dipastikan kapan selesai dan anggarannya turun. Ini belum final, masih proses sehingga besarnya anggaran tidak tahu," katanya.
Menurutnya, proses penggunaan anggaran tidak hanya ongkos pemulangan tapi biaya penampungan serta kebutuhan pokok lainnya.
"Kalau cuma biaya pemulangan saja pasti sudah dapat saya ketahui. Ini bukan sekedar dipulangkan, namun setelah di Sumut itu juga kami hitung misalnya biaya pembinaan," ujarnya.
"Saya juga belum pastikan transportasi yang digunakan mereka, nanti diliat yang paling efisien," tambahnya.(*)