Cegah Warga Tersetrum, PLN Padamkan Aliran Listrik di Wilayah Banjir di Bandung Selatan
PLN mulai memadamkan listrik sejak Sabtu (12/3) malam sekitar pukul 23.00 WIB.
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Untuk menjaga keamanan dan keselamatan warga, PLN memadamkan listrik di wilayah yang tergenang banjir di selatan Bandung.
Sampai dengan Minggu (13/3) pukul 13.00 WIB ada 17 gardu yang dipadamkan listriknya oleh PLN. Sedangkan jumlah pelanggan yang terkena pemadaman listrik sebanyak 8.554.
PLN mulai memadamkan listrik sejak Sabtu (12/3) malam sekitar pukul 23.00 WIB. Jumlah petugas yang siaga khusus untuk di wilayah banjir tersebut ada 18 orang yang terbagi menjadi 6 regu.
Sesuai SOP pengamanan, PLN langsung memadamkan listrik dari gardu sebelumnya ketika ketinggian air telah mencapai 1 meter atau jika ada permintaan dari pelanggan.
Wilayah banjir yang listriknya dipadamkan di Bandung Selatan
1. Kp. Cijagra, Cigebar wilayah Kec. Bojongsoang.
2. Dayeuhkolot, Leuwi Bandung, Bojongasih, Cipurut wilayah Kec. Dayeuhkolot.
3. Desa Andir
4. Desa Mekarsari
5. Desa Baleendah
Untuk mencegah kemungkinan warga tersetrum akibat adanya aliran listrik saat banjir, PLN menghimbau kepada warga yang tempat tinggalnya mulai tergenang untuk segera melapor ke Call Center PLN di nomor 022-123 agar petugas segera memadamkan pasokan listrik ke wilayah tersebut.
Selain di kawasan selatan Bandung, petugas PLN juga terus bersiaga di wilayah- wilayah lain di Jawa Barat yang rawan mengalami banjir saat musim hujan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.