Mayat Bayi Ditemukan Saat Air Sungai Martapura Pasang
Diduga bayi dibuang jauh dari lokasi penemuan lalu larut terbawa arus sungai
Penulis: Rahmadhani
Editor: Eko Sutriyanto

Laporan Wartawan Banjarmasin Post Rahmadhani
TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Pihak kepolisian dari Sat Pol Air Polresta Banjarmasin dan Sat Reskrim Polresta Banjarmasin masih melakukan penyelidikan atas temuan mayat bayi yang mengambang di Sungai Martapura Jalan Tembus Mantuil RT 1 Banjarmasin Selatan.
Tampak hadir langsung ke Kamar Jenazah RSUD Ulin Banjarmasin Wakasat Reskrim Polresta Banjarmasin AKP Sony L Gaol dan jajarannya.
Pihaknya sendiri masih melakukan penyelidikan terhadap kasus penemuan mayat ini.
Sementara menurut keterangan sejumlah relawan, saat penemuan mayat bayi malang tersebut, kondisi air Sungai Martapura sedang pasang dan berarus cukup deras.
"Jadi kemungkinan dari wilayah yang lebih hulu. Sepertinya larut terbawa arus ke sini. Soalnya belum ada laporan orang melahirkan atau hamil di sekitar sini," ucap warga sekitar kepada polisi.
Sebelumnya, Warga Jalan Tembus Mantuil RT 1 Banjarmasin Selatan geger dengan penemuan mayat bayi, Rabu (16/3/2016) siang.
Ya, bayi malang tersebut ditemukan warga sudah tak bernyawa, yang berdasar informasi terhimpun ditemukan mengambang di Sungai Martapura yang tak jauh dari pemukiman warga.