Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Duh, Gigit Jempol Tangan Polisi, Pengedar Sabu Ini Didor Kakinya

Brigadir Mukhlis digigit saat melakukan undercover-buy dengan tersangka.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Duh, Gigit Jempol Tangan Polisi, Pengedar Sabu Ini Didor Kakinya
IST

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Muhammad Nazar

TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Biasanya pelaku kejahatan didor karena berusaha melawan polisi atau kabur.

Tapi budak narkoba Irwandi Rusli (22)  didor karena menggigit jempol tangan kanan  polisi yang akan menangkapnya di lorong rumah Irwandi di Gampong Mesjid Rumpong, Kecamatan Peukan Baro, Pidie, Rabu (13/4) sekitar pukul 22.30 WIB.

Peristiwa berawal saat Brigadir ‎Mukhlis anggota Sat Narkoba Polres Pidie hendak menangkap tersangka, namun jempol tangan kanannya justru digigit.

Polisi terpaksa memuntahkan timah panah ke kaki kanan Irwandi, agar tersangka melepaskan gigitannya.

Kapolres Pidie, AKBP Muhajir SIK MH kepada Seraminews.com, Kamis (14/4), ‎mengatakan, jempol kanan anggota Sat Narkoba Polres Pidie, Brigadir Mukhlis digigit saat melakukan undercover-buy dengan tersangka.

"Anggota kita langsung melumpuhkan kaki kanan tersangka," katanya.

Barang bukti (BB) berhasil disita dari tersangka empat paket sabu ukuran kecil seberat 1,25 gram telah diamankan bersama tersangka di Mapolres Pidie," kata Muhajir. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas