Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BNPB: 6 Orang Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sibolangit

Hingga Senin (16/5/2016) pukul 16.00 WIB telah ditemukan 6orang meninggal dunia akibat banjir bandang dan longsor di Desa Durin Sirugun, Sibolangit

Editor: Yulis Sulistyawan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Hingga Senin (16/5/2016) pukul 16.00 WIB telah ditemukan enam orang meninggal dunia akibat banjir bandang dan longsor di Desa Durin Sirugun, Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deliserdang Provinsi Sumatera Utara.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho menyebutkan enam orang meninggal dunia yang sudah ditemukan atas nama Rafki (21) dan 5 orang masih dalam proses diidentifikasi.

"Tiga orang korban meninggal sudah dibawa ke RS Brimob Polda Sumatera Utara," jelas Sutopo dalam rilis yang diterima Tribunnews.com, Senin (16/5/2016).

Dijelaskan Sutopo, korban meninggal disebabkan tertimbun longsor dan terseret arus.

Sementara itu, sebanyak 15 orang masih dalam proses evakuasi oleh tim SAR gabungan.

Tim SAR sendiri dibagi dalam 3 kelompok. Total jumlah korban 78 orang.

Berita Rekomendasi

Disebutkan pula sebanyak 56 orang selamat dan 1 orang luka sedang yang ditemukan pada pukul 04.00 WIB.

Longsor terjadi di kawasan wisata air terjun dua warna, Sibolangit, Sumatera Utara (Sumut) pada Minggu (15/5/2016) sore.

Longsor tersebut terjadi setelah kawasan itu diguyur hujan lebat pegunungan seterusnya terjadi banjir bandang.

Tim SAR gabungan dari BPBD Kabupaten Deli Serdang, BPBD Prov Sumut, TNI, Basarnas, SKPD, relawan dan masyarakat masih mencari korban hilang dengan menyusuri sungai.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas