Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Juanda Sempat Dipukul Tiga Preman Pakai Martil

Juanda dianiaya tiga orang preman masing-masing K, T dan R ternyata sempat dipukul martil di bagian kepalanya.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Juanda Sempat Dipukul Tiga Preman Pakai Martil
Tribun Medan/Array A Argus
Alumni Himah UNIVA, Juanda saat dirawat di Rumah Sakit Estomohi akibat dianiaya sekelompok preman di Jl SM Raja. 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Muda Juanda Hasibuan, alumni Himpunan Mahasiswa Al Wasliyah Universitas Al Wasliyah (Himah UNIVA) yang dianiaya tiga orang preman masing-masing K, T dan R ternyata sempat dipukul martil di bagian kepalanya.

Akibat penganiayaan itu, saat ini Juanda opname di Rumah Sakit Estomihi. 

"Saat kami berada di kampus untuk melerai keributan antar mahasiswa, tiba-tiba tiga orang ini datang. Mereka langsung menyerang saya dan Juanda dengan martil. Bahkan, kepala Juanda sempat dipukul martil hingga berdarah," ungkap Asril Siregar, rekan Juanda, Sabtu (28/5/2016) siang.

Akibat penganiayaan itu, Juanda sempat tak sadarkan diri. Diduga, hantaman martil tersebut terlalu keras, sehingga korban roboh tak berdaya.

"Karena Juanda pingsan, saya dan teman-teman langsung membawanya ke rumah sakit. Sementara para pelaku langsung kabur," ungkap Asril.

Selain menyerang Asril dan Juanda, ketiga preman masing-masing K, T dan R juga menyerang AC Siahaan, salah satu senior Himah UNIVA. Namun, kondisi Siahaan tidak begitu parah.

Berita Rekomendasi

"Mereka itu sebenarnya tidak punya kewenangan di kampus. Makanya, kami mendesak polisi agar menangkap ketiga preman itu," ujar Asril. (ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas