Lebaran, Trans Jogja Beroperasi Seperti Biasa
Sebanyak 74 armada bus trans jogja termasuk bus baru siap melayani masyarakat yang membutuhkan selama lebaran
Penulis: Khaerur Reza
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Reporter Tribun Jogja, Khaerur Reza
TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Selama masa lebaran layanan Trans Jogja tidak libur dan dipastikan tetap beroperasi seperti biasanya.
Sebanyak 74 armada bus trans jogja termasuk bus baru siap melayani masyarakat yang membutuhkan selama lebaran.
Selain itu masih ada 10 bus cadangan yang siap diturunkan ketika dibutuhkan.
"Transjogja tetap beroperasi selama hari raya, hanya sewaktu hari H jam bukanya mundur kita berikan kesempatan personil kita untuk solat id dahulu. Kita mundur jadi jam 10," jelas Kepala Dishub DIY Sigit Haryanta saat ditemui di Kantor DPRD DIY, Jl Malioboro Yogyakarta Rabu (23/6/2016).
Untuk jam operasional juga tidak kita tambah tetap sampai jam setengah sepuluh, sesuai jam tutup toko di Malioboro.
Sementara untuk bus Damri lintas ring road hingga hari raya nanti belum jadi dioperasikan karena ada beberapa hal yang masih diurus seperti surat kendaraan serta hubungan dengan instansi lain.
"Bis ringroad damri belum jadi kita operasikan saat ini masih proses penyelesaian surat menyurat," katanya.