Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sempat Dimintai Keterangan di Pangkalan TNI AL, WNI Korban Pembajakan Dipulangkan ke Samarinda

Mereka ditanya seputar kejadian penyanderaan. Pendalaman oleh TNI AL ini berlangsung cepat.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Sempat Dimintai Keterangan di Pangkalan TNI AL, WNI Korban Pembajakan Dipulangkan ke Samarinda
TRIBUN KALTIM/CHRISTOPER D
Istri-istri ABK TB Charles saat berada di Polsek Kawasan Pelabuhan untuk menjalani proses BAP terhadap kasus dugaan penyanderaan oleh kelompok Abu Sayyaf, Rabu (22/6/2016). 

Ia mengaku sangat menginginkan suaminya segera kembali ke rumah. “Tapi belum tahu jam berapa mereka akan pulang,” katanya.

Sementara itu, belum ada keterangan resmi dari pihak TNI AL terkait rencana kepulangan ini.

Tugboat berbendera Indonesia ini semula berlayar di perairan pulau Jolo di Filipina menuju tanah air awal pekan lalu.

Dua kelompok bersenjata di waktu yang berbeda pula mengejar tugboat ini dengan speedboat.

Kelompok pertama tiba menaiki tugboat pada pukul 11.30 WIT. Mereka menculik tiga ABK, termasuk Ismail, sang nahkoda.

Kelompok lain naik ke tugboat pukul 12.45. Mereka juga menculik empat ABK lain dan melepaskan pontoon yang ditarik tugboat. Enam ABK lain bisa sampai ke tanah air dengan selamat.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas