Gaji Karyawan PT Damar Siput Belum Dibayar Selama 3 Bulan
Amatan Serambinews.com, di lapangan, para karyawan datang ke kantor DPRK, Idi Rayeuk, menggunakan dua unit truk colt diesel, dan kendaraan roda dua.
Editor: Wahid Nurdin
Laporan wartawan Serambinews.com, Seni Hendri
TRIBUNNEWS.COM, IDI - Seratusan karyawan perusahaan perkebunan sawit PT Damar Siput, Kecamatan Ranto Seulamat, Aceh Timur, mendatangi kantor Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK), Senin (15/8/2016).
Kedatangan karyawan ini untuk menuntut gaji yang belum dibayar pihak perusahaan selama tiga bulan.
"Kami datang ke DPRK untuk menuntut hak kami. Gaji kami yang belum dibayar selama tiga bulan terdiri dari bulan Mei-Juli 2016. Bahkan, pada 20 Agustus 2016 ini sudah mencapai empat bulan," ungkap Karyawan kepada Serambinews.com (Tribunnews.com network), Senin (15/8/2016).
Amatan Serambinews.com, di lapangan, para karyawan datang ke kantor DPRK, Idi Rayeuk, menggunakan dua unit truk colt diesel, dan kendaraan roda dua.
Karyawan menyampaikan sejumlah aspirasinya dengan menggunakan sejumlah sepanduk berisi tuntutan.
Proses penyampaian aspirasi ini mendapat pengamanan langsung oleh pihak kepolisian Polres Aceh Timur yang dipimpin Kasat Shabara AKP Didik Suratno, dan Kasat Intel AKP I Ketut Supryatna. (*)