Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tiga Warga NTT yang Disandera Abu Sayyaf Tiba di Kupang Malam ini

Tiga warga asal Flores Timur (Flotim) , NTT yang disandera kelompok Abu Sayyaf dijadwalkan tiba malam ini di Kupang.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Tiga Warga NTT yang Disandera Abu Sayyaf Tiba di Kupang Malam ini
Repro/Kompas TV
Kivlan Zen (kiri) selaku tim negosiator dari Indonesia berjabat tangan dengan pimpinan Front Pembebasan Nasional Moro (MNLF), Nur Misuari usai pembebasan tiga ABK Indonesia yang disandera kelompok pemberontak Abu Sayyaf sejak 9 Juli 2016 lalu, di Indanan, Sulu, selatan Filipina, Minggu (18/9/2016) pagi. 

Laporan Wartawan Pos Kupang, Oby Lewanmeru

TRIBUNNEWS.COM, KUPANG -- Tiga warga asal Flores Timur (Flotim) , NTT yang disandera kelompok Abu Sayyaf dijadwalkan tiba malam ini di Kupang.

Tiga warga itu adalah Thedorus Kopong Koten, Lorens Lagadoni Koten dan Emanuel Arakian Maran.

Informasi yang diperoleh Pos Kupang di Bandara El Tari, Senin (26/9/2016), menyebutkan, tiga warga NTT yang sudah berhasil dibebaskan itu, akan tiba di Kupang malam ini, kemudian melanjutkan perjalanan ke Flotim pada Selasa (27/9/2016).

Karo Humas Setda Provinsi NTT, Drs. Semuel Pakereng, M.Si yang dihubungi mengakui pihaknya belum mengetahui jadwal pasti kedatangan tiga warga itu berikut jadwal pertemuan dengan Gubernur NTT.

"Saya akan cek lagi saat menjemput pak Gubernur di Bandara El Tari," ujar Semuel.*

Berita Rekomendasi
Sumber: Pos Kupang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas