Beberapa Rumah di Kampung Dalam Dibangun Bersambung Untuk Pelarian
Konstruksi rumah yang saling tersambung dan memiliki lorong pelarian ini memang sengaja dibentuk.
Penulis: Budi Rahmat
Editor: Wahid Nurdin
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat
TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Beberapa rumah yang digeledah Satreskrim Polresta Pekanbaru di Perumahan Kampung Dalam, Pekanbaru, Selasa (27/9/2016) disusun bersambung seperti sengaja didesain untuk pelarian.
Makin ke dalam penyisiran, polisi hanya menemukan lorong yang tersambung dengan rumah lainnya.
Konstruksi rumah yang saling tersambung dan memiliki lorong pelarian ini memang sengaja dibentuk.
Penyewa rumah yang ditanyai pun memilih tidak tahu siapa pemiliknya.
Kondisi yang sempat membuat polisi sedikit kesal.
Meski minim informasi dari beberapa orang yang ditanyai, polisi tidak patah arang.
Satu persatu rumah di geledah dan disisir setiap sudutnya.
Sampai berita ini ditulis, penggeledahan masih dilakukan.
Polisi tampak fokus pada satu rrumah yang diduga milik bandar.
Gembok pagar dibongkar, pintu di congkel.
Satreskrim Polresta Pekanbaru menyisir Perumahan Kampung Dalam, Selasa (27/9/2016) siang.
Beberapa rumah yang diduga milik bandar narkoba digeledah.
Setiap sudut rumah yang saling tersambung diperiksa
Dari penyisiran polisi dapatkan beberapa alat isap (bong) serta puluhan plastik pembungkus sabu.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.