Bocah Obesitas Asal Sidoarjo Jadi Artis Dadakan di RSUD Dr Soetomo
Pasien obesitas Yunita Maulidia yang baru dua hari dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Dr Soetomo jadi artis dadakan di antara pengunjung.
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Surya, Pipit Maulidiya
SURYA.CO.ID, SURABAYA - Pasien obesitas Yunita Maulidia yang baru dua hari dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Dr Soetomo jadi artis dadakan di antara pengunjung.
Banyak yang mengajak gadis umur 16 tahun asal Sidoarjo, Jawa Timur, ini berfoto bersama seperti terpantau Surya pada Selasa (27/9/2016).
Beberapa orang tua pasien yang menjalani perawatan di Ruang Irna Anak mengajaknya foto bersama. Satu di antaranya Arian Tiarna (35).
Sambil menunggunya anaknya yang dirawat karena sakit neuroblastoma, Arian mengajak Yunita foto bersama.
"Waktu Yunita datang kami kira dia saudara kembar Aria (bocah asal Jawa Barat yang mengalami obesitas, red). Sejak kemarin juga para wartawan juga banyak yang datang, jadi saya ingin foto bersama juga," cerita Arian sembari tertawa kecil.
Ibunda Yunita, Umiati, membernarkan banyak orang datang untuk foto bersama putri pertamanya itu.
"Udah biasa, banyak dan ada saja yang minta foto. Sebenarnya saya juga capek. Tapi ya sudahlah, selama anaknya tidak terganggu dan rewel," ujar Umiati.
Yuanita pernah dirawat di RSUD Sidoarjo. Anak pertama pasangan Umiati dan Padi ini mengalami kenaikan berat badan membahayakan, sehingga harus ditangani secara medis.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.