Tak Hanya Temukan Bong, Polisi Juga Temukan Sabu-Sabu di Kampung Dalam
Rumah-rumah ditinggalkan penghuninya didobrak polisi dari Satreskrim Polresta Pekanbaru.
Penulis: Budi Rahmat
Editor: Wahid Nurdin
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat
TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Beberapa barang bukti selain alat isap (bong) didapatkan dalam penggerebekan di Kampung Dalam, Selasa (27/9/2016).
Rumah-rumah ditinggalkan penghuninya didobrak polisi dari Satreskrim Polresta Pekanbaru.
Hasilnya beberapa barang bukti yang diduga sabu-sabu berhasil didapatkan.
Lokasi perumahan yang disisir berada di gang sempit yang padat penduduk.
Sebentar saja sudah tampak kerumunan warga.
Polisi terus sibuk menggeledah rumah yang sudah menjadi target.
Berita Rekomendasi
Hasilnya, beberapa barang bukti ditemukan dalam bungkus plastik.
Kasatreskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bimo Arianto yang memimpin penggeledahan menyebutkan, pihaknya masih menyisir lokasi sesuai target penyelidikan.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.