Marwan Jafar Ungkap ''Jurus Rahasia'' PKB Rebut Kemenangan di Pilkada
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diyakini bisa memenangkan Pemilu 2019 di wilayah pemilihan Kalimantan Selatan (Kalsel).
Ini Jurus Marwan Jafar Bawa PKB Rebut Kemenangan
TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diyakini bisa memenangkan Pemilu 2019 di wilayah pemilihan Kalimantan Selatan (Kalsel).
Ketua PP DPP PKB Marwan Jafar mengatakan, kemenangan PKB di Kalsel itu menjadi keniscayaan kalau seluruh kader saling mendukung satu sama lain.
Demikian disampaikan Ketua LPP DPP PKB Marwan Jafar, dalam acara konsolidasi DPW PKB, DPC PKB, dan anggota DPRD se Kalsel, di Kantor DPW PKB Kalsel, Rabu (28/9).
"Supaya jadi pemenang, PKB Kalsel harus mendapat minimal 10 kursi DPRD provinsi. Itu sangat mudah, asal semua calon legislator (caleg) bekerjasama dan fair," tutur Marwan Jafar di kantor DPW PKB Kalsel, Rabu (28/9/2016).
Marwan yang merupakan mantan Menteri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Indonesia ini menuturkan,sistem pemilu 2019 bakal berbeda dengan sistem tahun 2014.
"Sistemnya bisa terbuka bisa tertutup dan bisa setengah terbuka dan tertutup sama sekali. Tapi apa pun sistemnya tidak akan berpengaruh, kalau PKB solid dan saling bahu membahu dalam membesarkan PKB bukan saling menjatuhkan antara caleg satu dengan yang lainnya," kata Marwan.
Marwan menjelaskan, kemenangan PKB juga menjadi keniscayaan jika seluruh kader terus memerhatikan konstituen, guru, kiai, di daerahnya masing-masing.
"Seluruh kader, baik di dalam maupun yang ada di DPRD, harus bergaul bersama rakyat. Tak boleh ada sifat eksklusifitas dan jurang pemisah antarkeduanya," tegasnya.
PKB, kata Marwan, harus mengawal isu strategis yang diangkat dengan memperhatikan kebutuhan masyarakat Kalsel.
"PKB harus memulai pemetaan dan analisis terkait hal tersebut. Jika perlu mendatangkan konsultan. Misalnya isu soal lingkungan akibat tambang batu bara atau soal kerusakan alam, dan lain-lain," terangnya.
Marwan menambahkan, sumbangsih PKB terhadap masyarakat selama ini harus disosialisasikan agar diketahui publik.
"Karena tidak ada artinya kita kalau PKB melakukan sesuatu untuk rakyat tapi rakyat tidak tahu," kata mantan Ketua Fraksi PKB DPR RI ini.
Selain itu, Marwan juga mengintruksikan kepada seluruh jajaran dewan baik pusat, provinsi, dan daerah untuk membantu menyukseskan seluruh pilkada di Kalimantan Selatan.
"Semua dewan harus turun lapangan dan bahu membahu untuk mensukseskan semua calon pilkada agar menang," tegas Marwan.
Sementara Zairullah Azhar, Ketua DPW PKB Kalsel, menjamin partainya tetap solid dan siap menang pada Pemilu 2019. Hal iu bisa dilihat dari verifikasi struktural yang sudah selesai sampai tingkat ranting.
"PKB Kalsel sudah siap dan sangat yakin menang pada pemilu 2019. Targetnya, minimal 10 kursi DPRD Propinsi dan 3 kursi DPR RI", ungkapnya.