Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Penggelapan Uang Koperasi Rp 8 M Dengan Modus Mobil Terbakar Terungkap

Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Suhadi Suwondo mengatakan,pembakaran mobil adalah modus pelaku yang ingin menguasai uang milik petani di koperasi

Penulis: Tito Ramadhani
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Kasus Penggelapan Uang Koperasi Rp 8 M Dengan Modus Mobil Terbakar Terungkap
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/TITO RAMADHANI
Uang yang dijadikan barang bukti yang berhasil diamankan polisi 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Tito Ramadhani

TRIBUNNEWS.COM, PONTIANAK - Kasus dibalik terbakarnya uang milik KUD Tut Wuri Handayani sebanyak Rp 8,4 miliar di dalam mobil Toyota Fortuner KB 761 D, di Desa Semuntai Kecamatan Mukok pada Senin (17/10/2016) siang, mulai terungkap.

Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Suhadi Suwondo mengatakan, pembakaran mobil adalah modus pelaku yang ingin menguasai uang milik petani di koperasi tersebut.

"Peristiwa  kebakaran mobil Fortuner KB 761 D yang dikemudikan oleh tersangka Sil, ternyata hanya rekayasa pelaku, untuk menguasai uang Rp 8,4 miliar milik Koperasi Unit Desa Tut Wuri Handayani di SP 2 Mukok," ungkapnya, Selasa (18/10).

Lanjut Suhadi, menurut Kapolres Sanggau AKBP Dhoni Charles Go, pada Senin (17/10) menjelang siang, menerima laporan dari masyarakat tentang terjadinya kebakaran Mobil Fortuner KB 761 D, di Desa Semuntai Kecamatan Mukok.

"Mendengar informasi tersebut Kapolres menurunkan Tim Reserse untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP)," jelasnya.

Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara, polisi banyak menemukan kejanggalan kejanggalan, diantaranya mobil dalam kondisi baik dan tidak ditemukan terjadinya arus pendek yang dapat menyebabkan kebakaran.

Berita Rekomendasi

"Abu bekas kebakaran tidak sesuai dengan jumlah uang yang terbakar dan sebagainya,
berdasarkan hal itulah petugas semakin curiga, bahwa kebakaran ini direkayasa," terangnya.

Akhirnya polisi membawa pengemudi, Silvianus Pitus dan satu orang penumpang mobil, Jame Kisnodi yang juga selaku Sekretaris II koperasi tersebut ke Mapolres Sanggau untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Menurut Kapolres Sanggau, peristiwa ini bermula dari tersangka Sil, pada Senin (17/10) sekitar pukul 10.45 WIB, mencairkan uang petani TBS KUD Tut Wuri Handayani SP 2 Mukok di Bank BRI Cabang Sanggau sebesar Rp. 8.402.798.000. Uang itu milik 2.000 petani Plasma," urai Suhadi.

Setelah mendapatkan uang, tersangka Sil dengan menggunakan mobil Toyota Fortuner KB 761 D, bertolak dari BRI Sanggau untuk kemudian menuju KUD Tutu Wuri Handayani.

"Namun dalam perjalanan menuju KUD, tersangka menjemput Jame Kisnodi, Sekretaris II koperasi yang sehari-hari bekerja sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kantor Camat Meliau," katanya.


Dalam perjalanan, di Desa Semuntai, Kecamatan Mukok.

Tersangka Sil menghentikan kendaraannya, kemudian keduanya turun dari mobil, untuk buang air kecil.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas