Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Made Duur dan Anak Tewas Mengenaskan Tabrak Truk Pulang Kerja

Saat kecelakaan kedua korban tidak menggenakan helm sehingga keduanya meninggal di tempat kondisi cedera kepala berat

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Made Duur dan Anak Tewas Mengenaskan Tabrak Truk Pulang Kerja
TRIBUN BALI
Ilustrasi kecelakaan 

Laporan Wartawan Tribun Bali  Eka Mita Suputra

TRIBUNNEWS.COM, BALI - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Desa Tanglad, Nusa Penida, Klungkung, Bali, Rabu (19/10/2016) malam, sekitar pukul 18.00 Wita.

Akibat kecelakaan tersebut, dua korban yang merupakan ayah dan anak asal Desa Sekartaji,  Nusa Penida tewas di tempat.

Kejadian tersebut bermula ketika Made Duur (55), dan anaknya I Made Sudarma (25) hendak pulang ke rumahnya di Desa Sekartaji, dengan menggunakan sepeda motor jenis Honda Supra Nopol 6230 K.

Ayah dan anak tersebut, ketika itu baru saja pulang dari bekerja sebagai buruh proyek bangunan.

Ketika tiba di TKP, tiba-tiba dari arah berlawanan, melaju truk yang dikemudikan oleh Made Setiawan dengan Nopol DK 9556 AI.

Dikarenakan kaget melihat truk di depannya, secara spontan korban langsung menabrak bagian depan truk.

Berita Rekomendasi

Sopir truk mengaku tidak bisa menghindari tabrakan tersebut, karena motor korban sudah tepat berada di depan truk.

"Karena tidak menggenakan helm saat berkendara, kedua korban tersebut meninggal di tempat dengan kondisi cedera kepala berat," ujar Paur Humas Polres Klungkung, IPTU I Nyoman Sarjana. (*)

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas