Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bantu Korban Gempa, RS Bhayangkara Polda Sumut Kirim 12 Tim Medis ke Aceh

Polda Sumatera Utara juga akan memberangkatkan ratusan anggota Brimob ke Aceh untuk membantu evakuasi.

Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribun Medan, Nikson Sihombing

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - RS Bhayangkara Polda Sumatera Utara memberangkatkan 12 tim medis dari Satuan Brimob ke Aceh.

Tim medis tersebut nantinya bertugas membantu korban bencana gempa yang melanda Pidie Jaya, Rabu (7/12/2016), pagi tadi. 

Kepala RS Bhayangkara Polda Sumut Romy S mengatakan 12 jumlah tim medis antara lain empat dokter dan delapan perawat.

"Misi utamanya ialah untuk pelayanan kesehatan dan evakuasi bagi masyarakat korban gempa, " katanya saat diwawancarai di Markas Komando Brimob Polda Sumatera Utara, Medan.

Ia menegaskan, target waktu selama bertugas di Aceh masih menunggu perintah dari Kapolda Sumatera Utara.

Selain tim medis, Polda Sumatera Utara juga akan memberangkatkan ratusan anggota Brimob ke Aceh untuk membantu evakuasi.

Berita Rekomendasi

Mereka diberangkatkan ke Aceh pada Kamis (8/12/2016) pukul 07.00 WIB.(*)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas