Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tukang Ojek Setubuhi ABG Hingga Hamil Lalu Menikahkannya dengan Anak Lelakinya

NG melaporkan mertuanya karena sudah tidak tahan atas perbuatan pelaku, yang sering menyetubuhinya.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Tukang Ojek Setubuhi ABG Hingga Hamil Lalu Menikahkannya dengan Anak Lelakinya
ISTIMEWA
ILUSTRASI 

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - NG (14) melaporkan mertuanya sendiri, Buang Rogi (50), warga Kecamatan Bunaken, ke Polresta Manado.

NG melaporkan mertuanya karena sudah tidak tahan atas perbuatan pelaku, yang sering menyetubuhinya.

Ternyata pelaku sudah terlebih dahulu menyetubuhi korban sebelum dinikahkan dengan anaknya, NR.

Perbuatan tersebut terjadi sejak tahun 2015.

Saat itu, sebelum menikah, korban dipaksa bersetubuh oleh pelaku hingga hamil.

"Mengetahui saya hamil, saya dipaksa untuk menikah dengan anaknya," ujar NG, Selasa (19/12/2016).

Sementara NR tidak tahu-menahu saat diminta menikah.

Berita Rekomendasi

Ia tidak tahu bahwa calon istrinya saat itu telah hamil atas perbuatan ayahnya.

Usai dinikahkan, pelaku yang sehari-hari berprofesi sebagai tukang ojek itu pun masih sering melakukan perbuatan yang sama terhadap korban.

"Suami saya tidak tahu-menahu atas perbuatan ayahnya sendiri," kata NG.

Dari hasil hubungan tersebut, lahirlah seorang anak perempuan.

Namun, pelaku tetap saja melakukan perbuatan yang sama terhadap korban.

Bahkan, korban diancam akan dibunuh bila melaporkan perbuatan itu kepada saudara-saudaranya.

Akhirnya, korban tidak tahan dan memilih melaporkan hal ini ke Polresta Manado dengan didampingi tantenya.

Kasubag Humas Polresta Manado, AKP Roly Sahelangi ketika dikonfirmasi membenarkan laporan tersebut.

"Kasus ini sementara dalam penanganan unit PPA," kata Sahelangi.

Sumber: Tribun Manado
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas