Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PHDI Minta Masyarakat Bijak Sikapi Penembakan Kuna

PHDI Sumatera Utara meminta masyarakat Kota Medan berpikir bijak menyikapi kasus penembakan Indra Gunawan alias Kuna

Penulis: Array Anarcho
Editor: Sugiyarto
zoom-in PHDI Minta Masyarakat Bijak Sikapi Penembakan Kuna
TRIBUN MEDAN/ARRAY A ARGUS
Siwaji Raja, terduga otak pelaku penembakan Kuna saat tiba di Polrestabes Medan. Saat ini, Raja menjalani pemeriksaan di ruang Kasat Reskrim, Senin (23/1/2017) 

Laporan Wartawan Tribun Medan/ Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN- Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Sumatera Utara meminta masyarakat Kota Medan berpikir bijak menyikapi kasus penembakan Indra Gunawan alias Kuna yang diduga melibatkan Ketua Parisada, Siwaji Raja.

Menurut penasehat PHDI, Narain Sami, kasus ini sama sekali tak ada kaitannya dengan PHDI.

"Kami memohon kepada masyarakat tidak menyalahkan Parisada. Parisada tidak ada kaitannya sama sekali dengan kasus ini," ungkap Narain, Selasa (24/1/2017).

Ia mengatakan, memang Siwaji Raja adalah Ketua Parisada terpilih yang menggantikan dirinya.

Namun, kata Narain, kasus ini sama sekali tidak ada kait pautnya dengan organisasi Parisada.

"Raja terpilih sebagai Ketua karena dia loyal terhadap organisasi. Dia terpilih karena sering membantu orang banyak," ungkap Narain.

BERITA REKOMENDASI

Disinggung mengenai dugaan perseteruan Raja dengan Kuna, Narain mengaku keduanya baik-baik saja. Kuna juga dikenal rajin beribadah di kuil.

"Saya menduga, kalaupun ada terjadi sesuatu, itu akibat gesekan dari luar. Dua-duanya baik kok," ungkap Narain.(Ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas