Jadikan Celana Jens Sebagai Tali, Pasien Sakit Jiwa Ditemukan Tergantung
Korban ditemukan gantung diri di Ruangan Sal khusus rumah sakit jiwa RSUD-YA Tapaktuan
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Seorang pasien sakit jiwa yang di rawat di Ruangan Isolasi khusus Sakit Jiwa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Yuliddin Awai Tapaktuaan, Senin (6/2/2017) sekira pukul 22.15 WIB ditemukan tewas tergantung.
Korban bernama Syahrul (30), warga Desa Puloe Kameng, Kecamatan Kluet Utara, Kabupaten Aceh Selatan.
Korban ditemukan petugas dalam kondisi tergantung di jendela kamar mandi dengan leher terikat mengunakan celana jeans milik korban sendiri.
Kapolres Aceh Selatan, AKBP Achmadi SIK yang dikonfirmasi Serambinews.com melalui Kasat Reskrim, AKP Darmawanto SSos membenarkan informasi tersebut.
Menurutnya, korban ditemukan gantung diri di Ruangan Sal khusus rumah sakit jiwa RSUD-YA Tapaktuan, saat petugas melakukan pengecekan terhadap pasien yang mengalami gangguan jiwa ternyata korban tidak di kamar.
"Kemudian petugas melakukan pengecekan ke kamar mandi dan ternyata petugas menemukan korban sudah tergantung di leher dengan mengunakan celana jeans milik korban sendiri," katanya.
Dikatakannya, korban mengalami ngangguan jiwa dan korban baru 3 hari di rawat yang kedua kalinya setelah pernah di rawat di ruangan yang sama.
"Korban pernah juga di rawat di rumah sakit jiwa Banda Aceh," katanya.