Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Longsor di Ponorogo, 18 Warga Desa Banaran Dilaporkan Hilang

Sebanyak 18 warga Desa Banaran Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo dilaporkan hilang pascaterjadinya bencana longsor.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Longsor di Ponorogo, 18 Warga Desa Banaran Dilaporkan Hilang
Istimewa
Salah seorang korban longsor yang selamat pasca longsor di Ponorogo, Jawa Timur, Sabtu (1/4/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, PONOROGO - Sebanyak 18 warga Desa Banaran Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo dilaporkan hilang pascaterjadinya bencana longsor, Sabtu (1/4/2017) pagi sekitar pukul 08.00 WIB di desa setempat.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ponorogo, Setyo Budiono mengatakan, kemungkinan 18 warga yang hilang tertimbun material longsoran.

"Terakhir, ada 18 warga yang belum ditemukan. Kemungkinan masih tertimbun di dalam rumah," kata Budi saat dihubungi, Sabtu (1/4/2017) siang.

Baca: 23 Rumah di Ponorogo Tertimbun Longsor

Ia mengatakan, kemungkinan korban masih akan bertambah, sebab ada sekitar 23 rumah di lokasi bencana longsor, yang kondisinya kini rata tertutup material longsor.

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 23 rumah di Desa Banaran Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo tertimbun longsor.

Peristiwa bencana longsor itu, terjadi pada Sabtu (1/4/2017) sekitar pukul 08.00 WIB.

Berita Rekomendasi

Hingga berita ini diunggah, anggota BPBD Ponorogo, bersama anggota TNI, Polri, dan warga tengah melakukan proses evakuasi. (rbp)

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas