Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Para Korban Kecelakaan Beruntun di Jalur Puncak Bergeletakan di Jalan

Libur panjang di akhir pekan dan kepadatan arus lalu lintas menuju kawasan wisata Puncak, Bogor, Sabtu (22/4/2017) sore, membawa bencana.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Para Korban Kecelakaan Beruntun di Jalur Puncak Bergeletakan di Jalan
TRIBUN/NAUFAL FAUZY
Kecelakaan beruntun yang mengakibatkan 3 orang tewas terjadi di Turunan Selarong, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Sabtu (22/4/2017). Tabrakan beruntutn yang melibatkan belasan kendaraan bermotor roda empat dan roda dua tersebut terjadi akibat rem blong sebuah bus yang bergerak dari arak Puncak menuju Gadok. TRIBUNNEWSBOGOR/NAUFAL FAUZY 

Ia menuturkan, ketika sedang diberlakukan satu arah ke bawah, ada bus dari arah Puncak menuju Jakarta berkecepatan tinggi.

"Busnya datang dari Puncak ke bawah, kenceng banget seperti tak terkendali. Tiba-tiba busnya tabrak mobil di depannya," kata wanita penjual nasi goreng itu.

Usai menabrak mobil, bus berhenti dalam kondisi melintang di tengah jalan.

Ia melihat sopir bus tidak mengalami cedera, begitu juga para penumpangnya.

"Penumpangnya pada keluar dari depan kaca bus yang pecah, karena di belakangnya sudah banyak asap," kata Popon.

Ia juga mengatakan ketika mobil-mobil itu ditabrak bus dari belakang, ada yang bahkan sampai berputar.

"Sampai muter gitu. Itu yang mobil angkot dan mobil pribadi warna hitam," ungkapnya.

Tak pelak kecelakaan itu mengakibatkan kemacetan sangat parah.

Berita Rekomendasi

Apalagi pada saat itu volume kendaraan meningkat tajam karena libur panjang Isra Miraj Nabi Muhammad SAW pada Senin (24/4/2017).

Buka Tutup
Sekira 30 menit setelah terjadi kecelakaan, semua kendaraan dari arah Puncak menuju Jakarta maupun sebaliknya ditutup.

Satlantas Polres Bogor menutup jalur untuk melakukan proses evakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan.

Dari pengamatan di lapangan, ada 10 sampai 15 mobil, serta 2 bus pariwisata yang terlibat kecelakaan. Beberapa di antaranya merupakan mobil angkutan kota.

Selain itu ada belasan sepeda motor ikut terlibat dalam kecelakaan itu.

Korban tewas di antaranya Oktariansyah, berjenis kelamin laki-laki, sedang korban tewas lainnya belum teridentifikasi.

Pada pukul 18.30 WIB arus lalu lintas di kawasan Puncak baru bisa digunakan sebagian. Mobil dari arah Puncak menuju Jakarta mulai bisa melintas.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas