Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aksi 1000 Lilin untuk Keutuhan NKRI, Ketua DPRD Semarang Teriakkan Ini

Ribuan orang mengikuti aksi 1000 Lilin untuk Kesatuan Bangsa di Taman Menteri Supeno, Kota Semarang, Jumat (12/5/2017) malam.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Aksi 1000 Lilin untuk Keutuhan NKRI, Ketua DPRD Semarang Teriakkan Ini
Tribun Jateng/Daniel Ari Purnomo
Ribuan orang lintas agama dan berbeda latar belakang berdoa, mengikuti ikrar kebangsaan bertajuk "Mimbar Kebangsaan" di Taman Menteri Supeno, Kota Semarang, Jumat (12/5/2017). Dalam aksinya mereka mengharapkan NKRI tetap utuh tanpa menyoal perbedaan ras, budaya dan agama. TRIBUN JATENG/DANIEL ARI PURNOMO 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Daniel Ari Purnomo

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Ribuan orang mengikuti aksi 1000 Lilin untuk Kesatuan Bangsa di Taman Menteri Supeno, Kota Semarang, Jumat (12/5/2017) malam.

Peserta kompak mengenakan pakaian warna merah. Beberapa di antaranya membawa atribut bendera Merah Putih. Di sela acara mereka menyanyikan lagu kebangsaan.

Acara turut dihadiri Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Semarang, Supriyadi. Ia sempat berorasi dan menurut dia aksi 1000 lilin adalah gerakan nasional.

Aksi tersebut digelar di sejumlah kota besar Indonesia.

"Di Manado, Bali, Bandung, sekarang Kota Semarang. Jangan lupakan Pancasila adalah ideologi dasar, bukan yang lain," teriak Supriyadi.

Politikus PDI Perjuangan itu mengaku kagum dengan antusias para peserta dalam aksi 1000 Lilin untuk Kesatuan Bangsa itu.

Berita Rekomendasi

Ia memekikkan perlawanan terhadap organisasi masyarakat intoleran. "Bubarkan HTI, bubarkan FPI! NKRI harga mati, Pancasila abadi," pekik dia disambut yel-yel para peserta.

Supriyadi menambahkan kasus penodaan agama yang menjerat Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok membuktikan ketidakadilan proses hukum.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas