Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

21 Tokoh Sinjai Daftarkan Diri Jadi Bakal Calon Bupati

Sebanyak 21 orang figur Kabupaten Sinjai mencalonkan diri maju sebagai bakal calon bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sinjai Tahun 2018.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 21 Tokoh Sinjai Daftarkan Diri Jadi Bakal Calon Bupati
Tribun Timur/Syamsul Bahri
Panitia Penjaringan Balon Bupati di PAN Sinjai berfoto bersama Balon A Mahyanto. TRIBUN TIMUR/SYAMSUL BAHRI 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri

TRIBUNNEWS.COM, SINJAI - Sebanyak 21 orang figur Kabupaten Sinjai mencalonkan diri maju sebagai bakal calon bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sinjai Tahun 2018.

Ke 20 orang tersebut sudah mendaftar di beberapa partai di Sinjai yang membuka pendaftaran sebagai bakal calon bupati.

Mereka adalah Amrullah Amsar, A Baso Sao Panda, A Fajar Yanwar, Andi Harun, Jamaluddin, A Mahyanto, Nasyit Umar, A Nasjuadil Hamzah Ware, A Sukri Mattinetta, Takyuddin Masse, A Azis Soi, Amsul Mappasara, A Fajar Asti, Andi Takdir, Sabirin Yahya (Bupati Sinjai), Andi Sultani, A Awaluddin, Dedy Ardiansyah dan A Seto Gadhista, dan Andi Mappahakkang dan Khaerul Paoseri

"Sudah ada 21 orang figur asal Sinjai sementara mendaftar sebagai bakal calon bupati di Sinjai," kata Panitia Penjaringan Bakal Calon Bupati DPD PAN Sinjai A Mappananrang, Minggu (14/5/2017).

Baca: Jasad Mirip Dosen ITB yang Hilang Ditemukan di Sekitar Waduk Cirata

Ke 21 orang tersebut mendaftar di Partai Nasdem, PAN, PBB dan PKS Sinjai.

Berita Rekomendasi

Sementara Ketua PKS Sinjai Djoliharto mengungkapkan bahwa diperkirakan masih akan bertambah.

Para figur ini berasal dari berbagai latar belakang. Ada incumbent bupati dan wakil bupati, ada pengusaha, pengacara, pensiunan PNS, akademisi, anggota DPRD dan seorang kepala desa yakni Andi Azis Soi sebagai Kepala Desa Bua, Kecamatan Tellulimpoe.

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas