Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gambar Wajah Gubernur Kaltara Disemprot Cat, Bupati Nunukan Lapor Polisi

Laura menilai, perbuatan tersebut memiliki pesan provokatif menjelang acara pembukaan MTQ hari ini.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Gambar Wajah Gubernur Kaltara Disemprot Cat, Bupati Nunukan Lapor Polisi
Kompas.com/Sukoco
Gambar wajah Gubernur Kalimantan Utara Irianto Lambrie dalam baliho Sukseskan MTQ di depan Bandara Nunukan Kalimantan Utara disemprot dengan cat berwarna merah.(handout/Edy M) 

TRIBUNNEWS.COM, NUNUKAN – Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid meminta Polres Nunukan mengusut kasus pengrusakan gambar wajah Gubernur Kalimantan Utara Irianto Lambrie yang termuat dalam baliho "Sukseskan MTQ" di depan Bandara Nunukan, Kalimantan Utara.

Wajah Irianto disemprot dengan cat berwarna merah. Laura menilai, perbuatan tersebut memiliki pesan provokatif menjelang acara pembukaan MTQ hari ini.

"Saya minta kepolisian segera mengusut oknum tersebut dan diberikan hukuman sesuai aturan yang berlaku," ujarnya, Sabtu (13/5/2017).

Laura menambahkan, aksi pengerusakan baliho MTQ tersebut sangat memalukan dan merusak citra Nunukan di mata kabupaten lain se Kalimantan Utara. Dia juga meminta panitia untuk segera membuat laporan resmi ke kepolisian.

"Sangat disayangkan di saat ada acara besar seperti ini masyarakat tidak bisa mengontrol diri untuk melakukan hal-hal negatif semacam ini," imbuhnya.

Sebelumnya, sebuah spanduk MTQ yang berada di deepan Bandara Nunukan dirusak orang. Pantia langsung menurunkan spanduk tersebut. Hari ini, rencananya Gubernur Kalimantan Utara akan mewmbuka MTQ yang dilaksanakan di Kabupaten Nunukan.

Sementara itu, saat dicek kembali kemarin pagi, baliho tersebut sudah tidak ada karena sudah dilepas oleh pihak panitia. (Sukoco)

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas