Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perampok Pertama Kali Lumpuhkan Satpam dan Kepala Kantor Kas Bank Jateng

"Pertama kali yang ditodong kepala kantor kas sama satpamnya. Satpamnya langsung disuruh tiarap, diikat, lalu dilakban mata sama mulutnya," ujar saksi

Editor: Y Gustaman
zoom-in Perampok Pertama Kali Lumpuhkan Satpam dan Kepala Kantor Kas Bank Jateng
Tribun Jateng/Suharno
Kantor Kas Bank Jateng di Ungaran, Kabupaten Semarang, Kamis (18/5/2017), dijaga polisi pascaperampokan. TRIBUN JATENG/SUHARNO 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Suharno

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Pihak Bank Jateng mengonfirmasi telah terjadi perampokan di kantor kas Bank Jateng di kompleks Taru Budaya, Ungaran, Kabupaten Semarang, Kamis (18/5/2017).

Kepala Bagian Humas Bank Jateng, Irawan Setio Budi, menjelaskan kronologis kejadian bermula ketika bank beroperasi seperti biasa. Tiba-tiba sejumlah orang masuk, lalu menodongkan senjata laras pendek.

"Ini berdasarkan cerita teman yang ada di dalam, pertama kali yang ditodong kepala kantor kasnya sama satpamnya. Satpamnya langsung disuruh tiarap, diikat, lalu dilakban mata sama mulutnya," kata Irawan atau biasa dipanggil Iwan, Kamis (18/5/2017).

Baca: Kemiripan Perampokan Bank Jateng di Ungaran dengan di Salatiga

Baca: Penjual Kacamata Melihat 6 Korban Perampokan di Bank Jateng Mulutnya Diplester

Dari kejadian itu perampok menggondol uang Rp 150 juta dan sejumlah perhiasan milik nasabah serta karyawan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Berita Rekomendasi

"Perampok masuk ke kantor lalu karyawan dan tiga nasabah disitu ditodong dan dilakban. Kami juga mengimbau kepada nasabah apabila mengambil uang dalam jumlah banyak supaya meminta pengawalan petugas keamanan," imbuh dia.

Bank Jateng masih terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat agar para tersangka berhasil ditangkap. Pihaknya berharap petugas segera mengungkap aktor di balik aksi bak film action itu.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas