Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Asmara Sopir Truk Fuso Berakhir, Gantung Diri dengan Sabuk Pengaman

Sulastri histeris menangis di bawah tubuh kaku pasangannya, Totok Sugianto, yang tewas gantung diri dengan sabuk pengaman truk Fuso.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Asmara Sopir Truk Fuso Berakhir, Gantung Diri dengan Sabuk Pengaman
Surya/Benni Indo
Warga berkerumun di dekat truk fuso tempat Totok gantung diri menggunakan sabuk pengaman, Senin (22/5/2017). Ia gantung diri tak lama ia memarkirkan truknya di Jalan Simpang Tenaga, Kota Malang, Senin (22/5/2017). SURYA/BENNI INDO 

Laporan Wartawan Surya, Benni Indo

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Histeris menangis Sulastri (33) melihat pasangannya, Totok Sugianto (38), tewas tergantung di pintu truk fuso sekitar pukul 12.00 WIB.

Totok baru memarkirkan truknya di Jalan Simpang Tenaga, Kota Malang, Jawa Timur, Senin (22/5/2017), sementara Sulastri pamit ke kamar mandi.

Setelah kembali dari kamar mandi, Sulastri melihat Totok tergantung oleh sabuk pengaman truk dengan kondisi sudah tidak bernafas.

Diduga penyebab meninggalnya Totok dengan cara gantung diri itu karena persoalan asmara. Totok dan Sulastri sudah menjalin hubungan selama 3.5 tahun. Beredar kabar mereka menikah siri.

Petugas SAR Readily Just Target, Rukyatul Ahmad, mengatakan dalam seminggu ini istrinya Totok yang berada di Kota Batu sering menghubungi korban karena tidak pernah pulang ke rumah.

Sulastri yang mengetahui hal itu diduga terbakar cemburu. Ia lantas meminta kepada Totok agar dipulangkan ke Surabaya.

Berita Rekomendasi

“Kemudian Totok bilang ingin kendat (gantung diri, red). Perkataannya terkesan guyon,” Rukyatul menjelaskan kepada wartawan.

Tak dinyana, Totok betul-betul membuktikan ucapannya. Ia bunuh diri dengan cara gantung diri menggunakan sabuk pengaman.

Anggota Polsek Blimbing Aiptu Lilik mengatakan saat petugas datang ke lokasi Sulastri menangis di bawah mayat yang masih menggantung.

“Menggantung di pintu sebelah kiri mobil. Menggantung dengan sabuk pengaman. Kemudian kami datangkan tim forensik untuk dievakuasi ke kamar mayat,” kata Lilik.

Setelah dibawa ke kamar mayat, polisi membawa Sulastri ke Polsek Blimbing. Sulastri dimemintai keterangan untuk mendalami kasus di balik kematian Totok dengan cara gantung diri itu.

Berita ini telah dipublikasikan Surya dengan judul: Karena Asmara, Sopir Ini Parkirkan Truk di Tengah Kota Malang Lalu Lakukan Hal Mengejutkan

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas