Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kakak Adik Dikeroyok Gerombolan yang Sama, Diduga Geng Motor

Kakak adik nyaris tewas dilibas gerombolan orang tak dikenal saat melintas menuju rumah sakit.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Kakak Adik Dikeroyok Gerombolan yang Sama, Diduga Geng Motor
Sriwijaya Post/Odi Aria Saputra
Kedua korban saat berada di rumah sakit, Minggu (4/6/2017). Mereka dikeroyok gerombolan pria asing. SRIWIJAYA POST/ODI ARIA SAPUTRA 

Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Odi Aria Saputra

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Hariansyah Saputra (25) dan Frengky (25) tiba-tiba dikeroyok ketika melintas di Jalan KH Azhari, Kcamatan Seberang Uu I, Kota Palembang, Minggu (4/6/2017) dini hari.

Mereka berdua bisa kabur dan sampai ke rumah di Jalan KH Azhari, Lorong Keramat RT 08/RW 02 Kelurahan 5 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Palembang dalam keadaan lebam dan luka bacok.

Merasa tak senang atas perlakuan itu, Sundari (28), kakak kandung korban melaporkan kejadian tersebut ke SPKT Polresta Palembang, Minggu (4/6/2017).

Di hadapan petugas ia menerangkan, tanpa ada sebab korban melintas langsung dipukuli dan dibacok segerombol orang tidak dikenal.

Dengan keadaan terluka korban akhirnya pulang dan setelah sampai di rumah keluarga terkejut melihat keadaannya yang sudah terluka parah.

"Dia bilang dia dikeroyok segerombol orang tidak dikenal. Saya terkejut pak ketika adik saya pulang kerumah penuh luka-luka," jelas Sundari.

Berita Rekomendasi

Melihat Hariansyah yang terluka, saudaranya yakni Frengky membawanya ke rumah sakit menggunakan sepeda motor.

Ketika melintas di lokasi kejadian segerombolan orang yang sama kembali mengeroyok mereka berdua.

Keduanya dipukuli dan dibacok hingga akhirnya terjatuh dari motor.

Hariansyah mengalami luka robek di kepala, wajah, telapak tangan kanan luka, luka lecet di dada dan kedua kakinya.

Sedangkan Frengky mengalami luka bacok di bahu sebelah kanan.

"Kami tidak kenal mereka itu dan apa tujuannya melakukan hal tersebut kepada adik kami. Lokasinya itu tak jauh dari tempat kami tinggal," beber dia.

Kasat Reskrim Polresta Palembang, Kompol Yon Edi Winara, mengatakan pihaknya telah menerima laporan tersebut dan akan segera menindaklanjutinya. 

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas