Santri Asal Banyuwangi Ini Namanya Pendek, Cuma Satu Huruf Yakni "Q", Kok Bisa?
Beralamat di Lingkungan Gunungsari Banjarsari Kecamatan Glagah Kabupaten Banyuwangi.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, BANYUWANGI - Seorang santri di Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi ramai diperbincangkan. Namanya Q. Hanya satu huruf.
Beralamat di Lingkungan Gunungsari Banjarsari Kecamatan Glagah Kabupaten Banyuwangi.
Kepada Kompas.com, Sabtu (3/6/2017), gadis yang masih duduk di kelas VII F MTs Al Amiriyah ini mengatakan, nama tersebut diberikan ayahnya sebagai bentuk syukur karena Q dilahirkan secara normal.
Baca: Nama-nama Unik di Indonesia: Dari Tuhan, Saiton, hingga Es Bon Bon
Sebelumnya, kakak Q yang bernama Nur Imada Fatimatuzzahra lahir melalui operasi caesar.
"Kata ibu saya dikasih nama Q yang artinya dalam jagalah dalam bahasa Arab. Waktu itu Bapak bernazar kalau saya lahir normal dikasih nama Q. Soalnya kakak saya lahirnya caesar. Gitu ceritanya," ungkap anak kedua pasangan Imam Rapii dengan Damayanti.
Nama Q yang hanya satu huruf membuat banyak orang heran. Tak jarang ada orang yang bertanya kembali siapa nama lengkap Q karena dianggap hanya nama panggilan.
"Saya ya hanya bilang Q. Panggilannya ya Q, nama lengkapnya ya Q. Tapi banyak yang enggak percaya," katanya.
Sementara itu, Zulfi Zumala, pengasuh Pondok Pesantren Darussalam Blokagung saat ditemui Kompas.com mengaku sempat kaget saat tahu ada salah satu santrinya memiliki nama unik.
"Kami dari pihak ndalem baru tahu kemarin pas liat absen kelas diniyah. Awalnya kaget banget kok ada nama unik gitu," tuturnya.
Dia menilai, Q adalah anak yang pemalu tapi memiliki prestasi bagus di sekolahannya.
Penulis: Kontributor Banyuwangi, Ira Rachmawati
Berita ini tayang di Kompas.com dengan judul: Nama Santri Asal Banyuwangi Ini Hanya Satu Huruf, "Q"