Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Komplotan Bandit Muda Ini Beraksi di 20 TKP Selama Enam Bulan

Sejumlah barang diamankan tim Anti Bandit bersama sejumlah HP, gembok, gunting, dan tujuh motor sarana dan motor curian

Penulis: Fatkul Alamy
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Komplotan Bandit Muda Ini Beraksi di 20 TKP Selama Enam  Bulan
Surya/Fatkul Alamy
Sempat anggota Geng Ambengan Surabaya dan barang bukti yang digulung tim Anti Bandit Satreskrim Polrestabes Surabaya. 

Laporan Wartawan Surya Fatkul Alamy

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Sepak terjang komplotan bandit yang menamakan diri Geng Ambengan Surabaya ini terbilang mengerikan.

Komplotan bandit berangotakan delapan pemuda berusia 17-21 tahun ini sudah beraksi menyikat motor di 20 TKP selama enam bulan sejak Januari 2017.

Delapan bandit Geng Ambengan ini beranggotakan, Feril Setyawan Ardianto alias Bendot (21), RS alias Unyil (20), Hendry Darmawan (20), Yepi Suhartono (20), KM (17), RGP (17), JS (17), dan DS (19/DPO) yang semuanya berasal dari Jalan Ambengan Batu Surabaya.

Komplotan ini biasa dikomandoi Feril dan Unyil dan beraksi tidak hanya di Surabaya. Geng Ambengan ini juga kerap beraksi di Sidoarjo dan Gresik.

Terakhir menggasak motor milik Yohanis Prisko Ngai, warga Sukolilo Surabaya, 7 Juni 2017.

Korban Yohanis akhirnya melaporkan kejadian tersbeut ke Polrestabes Surabaya. Atas laporan itu, tim Anti Bandit memburu komplotan Feril dkk dan akhirnya berhasil membongkar Geng Ambengan ini.

Berita Rekomendasi

Komlotan pimpinan Feril ini disergap saat merencanakan aksi di Jl Ambengan DKA, Kamis (7/6/2017).Dari penyergapan ini, tujuh anggota Geng Ambengan digulung berikut empat motor sebagai barang bukti.

 "Setelah kami kembangkan kasusnya, kami mendapatkan tiga motor hasil curian Geng Ambengan lagi. Semuanya ada tujuh motor yang kami amankan," sebut Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Shinto Silitonga, Selasa (13/6/2017).

Hasil pemeriksaan yang dilakukan penyidik, komplotan ini sudah menggasak sebanyak 20 motor di Surabaya, Sidoarjo dan Gresik. Saat beraksi, Feril dan Unyil berperan menentukan sasaran dan eksekutor motor yang dicuri.

"Anggota lainnya berperan membawa, menyimpan dan mengantarkan ke penadah yang ada di Madura," tutur Shinto.

Dalam beraksi, kelompok ini memakai kunci T, Kunci L, kunci shock dan sebilah pisau.

Sejumlah barang diamankan tim Anti Bandit bersama sejumlah HP, gembok, gunting, dan tujuh motor sarana dan motor curian.

Tersangka Feril mengaku, dirinya dan teman-temannya sering beraksi di daerah perumahan Surabaya Selatan, Sidoarjo dan Gresik.

Hasil curian di jual ke Madura dengan harga Rp 2 juta hingga Rp 3 juta di Madura.

"Saya dan teman-temanya sudah melakukan ini (mencuri motor) sejak enam bulan lalu. Hasilnya dibagi rata teman-teman, uang dari mencuri saya pakai bayar kos dan biaya hidup," aku Feril. fat

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas