Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kebakaran Dua Unit Rumah di Rohul, Tewaskan Bayi Berusia Dua Bulan

Akibat peristiwa itu selain menelan korban bayi korban juga mengalami kerugian Rp 40 juta

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Kebakaran Dua Unit Rumah di Rohul, Tewaskan Bayi Berusia Dua Bulan
Tribun Pekanbaru/Budi Rahmat
Kebakaran dua unit rumah di Rokan Hulu, Senin (26/6/2017). Selain melululantakkan rumah kebakaran juga menelan korban seorang bayi dua bulan. 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Kebakaran dua unit rumah semi permanen di Kabupaten Rokan Hulu, Riau memakan korban bayi berusi dua bulan, Senin (26/6/2017) sore.

Informasi yang diterima Tribunpekanbaru.com, kebakaran diketahui terjadi pada pukul 16.00 WIB.

Api pertamakali diketahui muncul dari rumah Rosna Wati yang berlantai dua yang terbuat dari papan.

Saat kejadian Rosna Wati tidak berada di rumah itu orang anaknya termasuk bayi berusia 12 bulan.

Baca: Tawuran dan Kebakaran Melanda Malam Takbiran di Jakarta

Saksi mata, Fahrudin sudah melihat api dilantai rumah tersebut yang didalamnya juga terdapat tiga orang anak termasuk bayi berusia dua bulan.

BERITA REKOMENDASI

Saat melihat api itu saksi berteriak.

Tidak lama kemudian,  dua dari anak korban sempat keluar dari rumah.

Tiba-tiba anak korban yang berusia 12 tahun mengatakan kepada saksi bahwa adeknya yang berusia dua bulan bernama Sakila masih berada didalam rumah.

Baca: Rumahnya Kebakaran, Sepasang Suami Istri di Jakarta Utara Tewas Terpanggang

Namun usaha menolong bayi malang tersebut tidak bisa dilakukan sebab api sudah membesar dan menghanguskan sampai lantai satu.


Api juga merembes pada rumah dibelakang yang berjarak dua meter.

Dua unit mobil pemadam kebakaran yang diturunkan ke lokasi akhirnya berhasil menjinakkan api.

Api berhasil dipadamkan satu jam kemudian dengan dibantu warga sekitar.

Akibat peristiwa itu selain menelan korban bayi korban juga mengalami kerugian Rp 40 juta.

Peristiwa kebakaran tersebut masih dalam penyelidikan Polres Rokan Hulu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas